Rabu, 02 September 2009

Dompet Dhuafa Sahur Bersama Rumah Milik Dhuafa.

Fitrah dalam spiritual menjadi elemen penting ketika seseorang harus berjalan di muka bumi sebagai manusia yang seutuhnya dalam menjaga diri dari perbuatan yang dilarang ALLAH SWT. Ketika seseorang berbuat salah niscaya orang tersebut pasti ada rasa ragu akan perbuatannya... karena adanya fitrah perjanjian dengan ALLAH SWT, bentuk keraguan itu dirasakan dalam keadaan hati yang berdebar lebih cepat dari debar normal. Fitrah itu tidak bisa dilanggar, fitrah itu bukan dilihat dari bentuk materi seperti zakat yang akan dijalankan di bulan Ramadhan oleh seluruh umat Muslim. Tetapi dijalankan seutuhnya dalam kesucian berpikir dan bertindak...

Sepenggal untaian sari kata-kata dari Pak.Ary Ginanjar dalam acara sahur bersama dengan Dompet Dhuafa/Republika dab ESQ Leadership Center dengan Tema..." SPIRITUAL MOTIVATION " yang juga diliput oleh TV ONE dan akan disiarkan dalam acara " Sahur Berkah ".

Sahur bersama dengan para Dhuafa dan warga sekitar ESQ LC di wilayah Pondok Pinang dan warga sekitar Menara 165 serta para pengurus Dompet Dhuafa dan ESQ LC menjadi acara berikutnya. FKA ESQ Pusat , KORWIL dan KORDA hadir dalam acara tersebut serta para pengurus UPZ ESQ dibawah pimpinan Pak.Gufron yang juga menjelaskan visi misi UPZ dimana Manara 165 pemilik utamanya adalah kaum Dhuafa sebagai pemegang Saham Utama.

Menara 165 sebagai Rumah Dhufa.... Menara 165 sebagai bentuk fisik peradaban..... Menara 165 sebagai pusat kebangkitan.... Menara 165 sebagai bakti Fitrah..... Menara 165 bagi ISLAM....


Satria 165.... SAVE OUR MENARA...
Satria 165..... Go...Go...Go.... Fight... Fight... Fight.... Win... Win... Win.....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar